Cara Memperbaiki Casan Laptop Jenis Apapun

Cara Memperbaiki Chargeran Laptop



Laptop

Laptop merupakan salah satu perangkat elektronik yang banyak digunakan untuk memenuhi segala kebutuhan manusia. Misalkan untuk mengerjakan tugas sekolah, untuk mengerjakan perkerjaan kantoran, untuk surat menyurat dan lain-lain. 
Laptop sendiri hidup karena ada daya listrik yang ada pada laptop tersebut. Jika tidak ada listrik dalam baterai pada laptop, laptop pasti akan mati dan tidak bisa dipakai sebelum kita mengecas laptop itu lagi. Dengan adanya casan laptop, dapat mengisi baterai laptop tersebut. 
Bagaimana apabila cas an laptop rusak? 
Beruntung banget buat para pembaca yang sudah mampir ke blog saya, karena saya akan membagikan cara dan tips untuk memperbaiki cas an laptop yang tak bisa mengecas ke laptop yang kita punya. 

Cara memperbaiki cas an laptop

Kali ini saya akan membagikan cara untuk memperbaiki cas an laptop yang tidak mau mengecas pada laptop kita :

1. Lihat kabel cas an

Langkah pertama adalah lihat kabel cas an terlebih dahulu. Kita perhatikan secara teliti dari ujung kabel yang satu sampai ujung kabel yang lain. Apakah kabel tersebut ada yang putus, apakah ada yang terbakar atau tidak. 

2. Cek coakan cas an di masing-masing ujung

Biasanya kerusakan pada cas laptop terjadi pada ujung coakan, hal ini terjadi karena kita menggulung kabel tidak tergulung dengan baik. Biasanya kabel akan putus atau bisa juga terbakar karena adanya tegangan listrik tinggi yang biasanya di timbulkan akibat cas an nempel di stop kontak listrik terus padahal gak digunakan ke laptop. 

3. Cek pake avometer

Tahap kedua adalah kita cek kabel casan pake avometer, cek apakah kabel putus atau tidak. Cara ini untuk memastikan adanya kabel yang bermasalah atau tidak bermasalah. 

4. Kabel putus atau rusak

Jika sudah ketahuan titik permasalahannya yaitu kabelnya yang rusak, putus atau terbakar. Kita harus menyiapkan tang potong untuk memotonh kabel, lalu solasi untuk kabel.
Baca juga: Cara mendapatkan uang dari blogger

5. Memperbaiki kabelnya

Tahap selanjutnya adalah memperbaiki kabel tersebut. Buka kabel yang terbakar atau kabel yang terlihay rusak. Kemudian sambungkan kabel tersebut menggunakan jari lalu bungkus dengas solasi hitam agar kita tidak ter setrum saat memakai cas an tersebut. 
Jika sudah dibungkus menggunakan solasi tinggal kita cek di avometer atau bisa juga kita langsung coba untuk mengecas di laptop kita, jika laptop sudah bisa mengecas berarti kita berhasil memperbaiki laptop kita tersebut.
Contoh kabel yang baru di perbaiki dan ditutupi solasi hita 

Cara merawat cas an laptop dengan baik

Selanjutnya saya akan membagikan beberapa tips untuk merawat cas an laptop agar tidak cepat rusak:
1. Cabut cas an laptop dari stopkontak apabila sudah tidak dipakai.
2. Cabut cas an laptop apabila laptop sudah penuh baterai nya karena bisa merusak cas an dan membuat baterai laptop bocor.
3. Gulung kabel cas an yang baik jangan sampai patah atau rusak.
4. Simpan cas an laptop yang aman, usahalan jangan tertindih sesuatu barang yang lain.

Mungkin informasi ini saja  yang dapat saya sampaikan. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Jangan lupa bagikan informasi ini kepada orang lain, berbagi itu indah kawan.
Sampai berjumpa di artikel saya selanjutnya..
Baca juga : Manfaat minum air putih dipagi hari

Comments

Popular posts from this blog

Tips dan Cara Agar Cowok Kita Tidak Gampang Tergoda Perempuan Lain

Cara memperbaiki stik PS/pes yang rusak

Penyebab dan cara mengobati sariawan